Ticker

6/recent/ticker-posts

Dukung Pemerintah Daerah Banyuwangi TNI AL Bersinergi Terus Gencarkan Vaksinasi Anak

 



Vaksinasi Covid-19 untuk anak-anak usia 6 - 11 tahun tahap kedua kembali digelar oleh Pangkalan TNI AL Banyuwangi bersinergi bersama dengan Pemerintah Kabupaten Banyuwangi, serta POLRI di SDN 1 Lateng Jl. Basuki Rahmad No. 40 Kelurahan Lateng Kecamatan Banyuwangi Kabupaten Banyuwangi, Kamis (27/01).


Kegiatan vaksinasi tersebut ditinjau langsung oleh Bupati Kabupaten Banyuwangi Hj. Ipuk Fiestiandani, S.Pd, Kapolresta Banyuwangi Kombespol Nasrun Pasaribu, S.I.K., M.H, Komandan Lanal Banyuwangi Letkol Laut (P) Ansori, M.H., M. Tr. Hanla, Dandim 0825 Banyuwangi Letkol Kav Eko Julianto Ramadhan, M.Tr. (Han) dan Ketua Cabang 6 Korcab V DJA II Ny. Hanun Ansori yang didampingi oleh Kepala SDN 1 Lateng Lina Kamalin, S.Pd., M.Pd.


Danlanal Banyuwangi mengatakan, vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun merupakan langkah positif dari pemerintah dalam rangka melindungi anak dari Covid-19. Selain itu, untuk meningkatkan rasa percaya diri orang tua ketika anak melaksanakan pembelajaran tatap muka di sekolah.


" Harapan kami kepada para orang tua murid, jangan takut untuk memvaksinasi anaknya, vaksin itu sehat dan aman, mari bersama sukseskan program pemerintah, demi kelancaran dunia pendidikan dan terbentuknya herd immunity di Kabupaten Banyuwangi ," ungkap Danlanal.


Tercatat sebanyak 318 anak telah berhasil divaksin dosis kedua, yang keseluruhannya menggunakan vaksin jenis Sinovac. Pelaksanaan kegiatan vaksinasi tersebut para siswa didampingi oleh para guru dan wali murid. Vaksinator terdiri dari Nakes BP Lanal Banyuwangi dan tim relawan dari Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi.


Sementara itu dalam keterangan pers Kapolresta Banyuwangi menyampaikan, kami TNI Polri bersama pemerintah daerah setiap hari melaksanakan vaksinasi terhadap anak hingga mencapai target 100 %. Harapan kita kepada masyarakat di Banyuwangi tetap patuhi protokol kesehatan dan laksanakan scan pada aplikasi Peduli Lindungi, apabila  mengunjungi tempat wisata.


" Prioritas utama kami adalah terciptanya Herd Immunity pada anak dan vaksinasi ini tidak hanya tertumpu pada anak saja, tetapi juga pada Lansia ", tutur Kapolresta.


Diakhir kegiatan vaksinasi tersebut Kepala SDN 1 Lateng mengucapkan, terima kasih kepada TNI Polri, pemerintah daerah khususnya Lanal Banyuwangi yang telah memberikan perhatian dan dukungan vaksinasi kepada anak didik kami. Semoga Pandemi Covid-19 ini segera berakhir sehingga proses belajar mengajar berlangsung dengan aman, pungkasnya

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS