Ticker

6/recent/ticker-posts

Peringati HUT PASBAR KE 16, DUKCAPIl LAUNCHING APLIKASI GO Digital Prima Mobile

Jurnalis Sumbar

Dalam Rangka Hari jadi Kabupaten Pasaman Barat ke 16 tepatnya tanggal 7 Januari nanti, Dinas Pencatatan Sipil dan kependudukan Kabupaten Pasaman Barat Propinsi Sumbar,   Launching Aplikasi GO Digital Prima Mobile yang memudahkan masyarakat dalam pelayanan tertib administrasi kependudukan dengan Aplikasi Online via Android.


Launching Go Digital Prima Mobile dimulai oleh Bupati Pasaman Barat H. Yulianto SH.MM  denagn menekan sidik jari di touchscreen komputer di stand Dukcapil pada  Pasbar Expo di halaman kantor Bupati Pasbar, Jumat Sore (3/1/2020). 

"Pada kesempatan berbahagia HUT Pasaman Barat ke 16, Aplikasi Dukcapil Prima Mobile (DPM) yang dibangun di penghujung 2019 adalah aplikasi berbasis Android yang diciptakan dalam memenuhi tuntutan Perpres  Nomor 95 Tahun 2018 tentang sistem pemerintahan berbasis elektronik (SPBE) dan Mendagri Nomor 07 tahun 2019 tentang pelayanan Administrasi Kependudukan  secara Daring atau dalam jaringan, yang mengharuskan kita selalu berkreasi membangun inovasi berbasis teknologi informasi dan komunikasi menuju Dukcapil Go Digital yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas pelayanan Adminduk dan memberi pentingnya Adminduk, seluruh masyarakat dan lembaga pengguna data juga mesti sadar data kependudukan ini harus terus divalidasi da diupdate karena data kependudukan akan dimanfaatkan untuk semua keperluan pembangunan,"ucap Yulianto.

Diawal tahun 2020 ini Dukcapil Pasman Barat akan menerapkan inovasi baru berupa aplikasi yang memberikan kemudahan pelayanan pengurusan dokumen kependudukan bagi masyarakat Kabupaten Pasbar secara online yang disebut dengan Dukcapil Prima Mobile,". sebut Yulianto.

(Dodi Ifanda)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS