Ticker

6/recent/ticker-posts

FKPT Gelar Sosialisasi Kenduri


FKPT Gelar Sosialisasi Kenduri

Mentawai - Forum Koordinasi Pencegahan Terorisme (FKPT) Sumatera Barat menyelenggarakan sosialisasi bertema kenali dan peduli lingkungan sendiri (Kenduri) untuk mewujudkan desa siaga dengan resiliensi di Kabupaten Kepulauan Mentawai. 

Sosialisasi ini bertujuan untuk mencegah indikasi terjadinya aksi radikalisme dan terorisme di kehidupan bermasyarakat dengan melibatkan tokoh-tokoh masyarakat setempat, tokoh-tokoh agama, Pemerintahan Desa dan Pemerintahan Kabupaten Kepulauan Mentawai serta Polri dan TNI.

"Kenduri ini merupakan sikap kita di kehidupan masyarakat, yang mana kita sebagai warga masyarakat untuk mengenali dan peduli akan lingkungan dalam kehidupan bermasyarakat. Dengan begini kita bisa melakukan langkah-langkah pencegahan. Laporkan apabila ada indikasi yang dicurigai akan berdampak kepada aksi radikalisme dan terorisme," ujar Ketua FKPT Sumbar, Adil Mubarak, saat memberikan sambutannya di Aula Bundo Guest House, Sipora Jaya, Kecamatan Sipora Utara, Selasa (25/6).

Sosialisasi itu sendiri dibuka secara resmi oleh Pj Bupati Kepulauan Mentawai, Fernando Jongguran Simanjuntak. Dalam sambutannya, Pj Bupati mendukung kegiatan yang dilakukan oleh FKPT ini. 

"Kita sangat mendukung kegiatan seperti ini diadakan di Kabupaten Kepulauan Mentawai. Karena memang, Mentawai yang dikenal dengan daerah tertinggal, terdepan dan terluar, atau yang biasa disebut 3T, itu gampang disusupi oleh paham-paham yang bertentangan dengan nilai-nilai pancasila," ungkap Fernando. 

Kabupaten Kepulauan Mentawai meski hanya memiliki jumlah penduduk tetap 95.068 jiwa, namun di daerah itu sendiri dihuni oleh beragam suku dan agama. 

"Meski kita di Kepulauan Mentawai terdiri dari berbagai suku dan agama, kita patut bersyukur selama ini belum pernah ada aksi radikalisme dan terorisme. Untuk itu melalui ini, kami berharap agar kenyamanan, ketertiban di tengah-tengah masyarakat tetap terjaga. Jangan terpancing dengan paham-paham yang bertentangan dengan nilai-nilai yang dianut negara kita, yaitu persatuan dan kesatuan," tandas Fernando. (Ricky) 

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS