Ticker

6/recent/ticker-posts

KKN Tematik Unand Campago Selatan menggalakan Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut serta Sikat Gigi Bersama.



Penulis : Nisa Oda Fauzia

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Dokter Gigi, Fakultas Kedokteran Gigi

Universitas Andalas

KKN Tematik Campago Selatan 2024.  Gigi adalah bagian dari anggota tubuh yang paling keras. Walaupun gigi bagian terkeras dari anggota tubuh tidak dipungkiri bahwa masalah gigi berlubang menjadi persoalan yang umum di Indonesia. Berdasarkan Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2018, sebanyak 88,8 persen orang Indonesia memiliki masalah gigi berlubang. Gawatnya dari jumlah keseluruhan tersebut, 92,6 persen masalah gigi berlubang dialami oleh anak-anak berusia 5 tahun. Keadaan seperti ini tentu sangat memprihatinkan sehingga perlu mendapatkan perhatian dari pihak-pihak terkait.

Kesehatan gigi dan mulut merupakan hal yang perlu mendapat perhatian penuh. Anak-anak adalah kelompok usia rentan yang mengalami permasalahan gigi. Tentunya di masa anak-anak sekolah inilah kita bisa menumbuhkan semangat dalam menerapkan kebiasaan-kebiasaan yang baik terhadap kesehatan gigi dan mulut. Maka dari itu, Kami KKN Tematik Unand Campago Selatan mengadakan Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut serta Sigiber (Sikat Gigi Bersama) di SDN 04 V Koto Kampung Dalam guna menciptakan pola hidup bersih dan sehat kepada anak-anak karena dengan pola kesehatan yang memadai akan menunjang kualitas sumber daya manusia yang baik juga. 

Kegiatan Penyuluhan dan Sigiber ini dilaksanakan pada hari Selasa, 23 Januari 2024. Dimulai dari melakukan survei ke SDN 04 V Koto Kampung Dalam, kami disambut dengan baik oleh kepala sekolah dan pengurusnya. Setelah 2 kali kami melakukan kunjungan ke sekolah tersebut akhirnya pada tanggal 23 Januari 2024 telah terlaksana program PKGM serta Sigiber untuk kelas 1-3 SD. Kegiatan Pertama dimulai dengan pemberian materi PHBS dan dilanjut dengan demonstrasi 6 langkah cuci tangan menurut WHO sebagai upaya pencegahan penyakit yang mendukung produktivitas belajar anak-anak. 

Dilanjutkan dengan PKGM (Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut) dikarenakan masih minimnya pengetahuan anak-anak tentang menjaga kesehatan gigi dan mulut. Penyuluhan ini membahas tentang penyebab, akibat, dan cara mencegah gigi berlubang serta waktu yang tepat untuk sikat gigi. Setelah penyuluhan disambung dengan Sigiber (Sikat Gigi Bersama), kami melakukan demonstrasi cara menyikat gigi yang benar melalui nyanyian bersama agar anak-anak lebih mudah paham.

Kami KKN Tematik Unand Campago Selatan berharap semoga dengan diadakannya PKGM dan Sigiber ini bisa menjadi upaya preventif dan promotif agar anak-anak dapat memahami betapa pentingnya kesehatan gigi dan mulut. Harapan kami juga agar anak-anak dapat menerapkan di kehidupan sehari-hari mengenai apa yang telah dijelaskan dan dipraktikan pada penyuluhan tersebut dengan ini bisa menunjang kualitas kehidupan anak-anak Campago Selatan.

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS