Ticker

6/recent/ticker-posts

Peran Pemuda dalam Membangun Sistem Politik Indonesia yang Berkelanjutan

 

Oleh : Mutiara Adinda mahasiswa universitas Andalas 

Indonesia pada masa sekarang sangat butuh pemuda yang mampu dalam membuat perubahan untuk negara ini, bukan para pemuda yang hanya menginginkan perubahan itu tanpa melakukan usaha apapun. Saat ini banyak pemuda yang acuh tak acuh terhadap politik di Indonesia. Kepercayaan mereka juga semakin berkurang seiring berjalannya waktu kepada lembaga politik yang disebabkan oleh semakin hilangnya rasa nasionalisme yang ada pada tubuh para pemuda. Padahal kenyataannya, politik adalah suatu hal yang sangat tidak bisa lepas dari kehidupan bermasyarakat dan bernegara. 

 

Pemuda memiliki peran yang sangat penting dalam pemberdayaan masyarakat. Pemuda juga menjadi harapan dan sudut pandang oleh masyarakat yang tertinggal, sehingga masyarakat tersebut dapat diubah sedikit demi sedikit untuk mengikuti perkembangan zaman, karena para pemuda setiap bangsa harus memiliki cita-cita untuk terus maju. Para pemuda dan pemudi bangsa akan terus menjadi pedoman untuk melanjutkan pemikiran yang lebih baik dan modern serta lebih sigap dalam bertindak. 

 

Masih banyak saat ini, orang orang yang beranggapan bahwa dunia politik itu kotor dan sangat jauh dari kata baik. Padahal itu semua terjadi karena nilai-nilai kebaikan yang dihasilkan dari politik semakin memudar seiring berjalannya waktu sehingga membuat kepercayaan masyarakat menurun. Pada saat inilah perpolitikan di Indonesia membutuhkan sosok yang akan membuka gerbang kesempatan untuk golongan para pemuda membuat  karya, bersuara, dan berperan penting dalam perubahan Indonesia ke arah yang jauh lebih baik dari hari ini. 

 

Para pemuda terkhususnya pemuda Indonesia  harus bisa lebih aktif dalam berpartisipasi pada politik negeri ini, seperti dalam pemilihan umum, karena mereka adalah penerus perjuangan generasi generasi sebelumnya untuk mewujudkan cita-cita bangsa kita. Pemuda juga harus terlibat dalam setiap pembuatan kebijakan yang dibuat oleh negara dan pemerintah, karena para pemuda merupakan subjek aktif yang terlibat dalam perubahan Indonesia ke arah yang lebih baik. Ikut serta berkontribusi pada sistem politik di Indonesia akan meningkatkan kesadaran akan politik yang dimiliki oleh para pemuda, sehingga pemuda tersebut dapat memahami hak dan kewajiban mereka sebagai warga negara.

 

Selain meningkatkan kesadaran para pemuda, berpartisipasi dalam politik juga dapat memberikan pengalaman yang sangat berharga, seperti belajar tentang proses yang terjadi dalam politik, memahami isu penting politik, dan membangun keterampilan yang berguna di masa yang akan datang. Pada konteks politik di Indonesia, para pemuda memiliki tanggung jawab yang besar untuk ikut serta berperan aktif dalam membuat perubahan dan kemajuan pada negara, serta dalam membangun sistem politik yang lebih baik dan berkelanjutan. 

 

Oleh karena itu untuk menghasilkan masa depan yang cerah bagi Indonesia, marilah bersama-sama kita bangkitkan semangat membara dari para pemuda untuk terus aktif berperan dalam politik, mengubah pola pikir tentang hal-hal salah yang ada dalam politik, dan membangun masa depan yang jauh lebih baik dari sebelumnya dengan cara berpartisipasi secara aktif dalam setiap aspek berbangsa dan bernegara. Bersama pemuda dan pemudi yang saling berkomitmen, kita bisa mewujudkan dan membangun perubahan positif menuju Indonesia yang lebih maju dan lebih baik.

 

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS