Ticker

6/recent/ticker-posts

Kompak Bersinergi Syafrial Kani dan Desrio Putra Kunjungi Parak Jigarang Anduring

 





Kegiatan silaturahmi dengan ninik mamak dan tokoh mayarakat Parak Jigarang kelurahan Anduring Kecamatan Kuranji, Minggu (4/6/2023) menjadi sarana diskusi sekaligus wadah menampung berbagai aspirasi bagi Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani dan Desrio Putra anggota DPRD Prov Sumbar yang akan maju sebagai calon anggota DPD RI.


Pada silarurahmi tersebut, sejumlah tokoh masyarakat di antaranya menyampaikan potensi yang terdapat di kelurahan Anduring. Di kelurahan Anduring terdapat Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang. Keberadaan UIN telah memberikan dampak ekonomi kepada warga. Seperti berdirinya rumah-rumah kos, warung makan, toko, serta kios yang menjajakan kebutuhan para mahasiswa.


Di samping itu, ada potensi lain yang bisa dikembangkan. Pemerintah dan masyarakat Anduring mesti merangkul UIN agar bisa berkontribusi, membina masyarakat di bidang agama. Ini hendaknya bisa dirasakan masyarakat sekitar. Seperti lewat Kuliah Kerja Nyata (KKN).



Kemudian, Kelurahan Anduring yang warganya berstatus ninik mamak bisa merapatkan barisan, bersatu membina warga. Tatanan adat istiadat harus tetap terjaga dengan baik.


Ketua DPRD Kota Padang Syafrial Kani menyampaikan apresiasi atas pertemuan tersebut lantaran menunjukkan sinergi tokoh masyarakat dengan anggota dewan.


“Silaturahim, mencari solusi sejumlah permasalahan dan untuk kebaikan, bisa menjadi fardu. Acara seperti ini sangat kita perlukan,” tuturnya.


Lebih lanjut, Syafrial Kani turut mengajak tokoh masyarakat, bundo kanduang secara bersama membina para generasi muda agar tidak terjangkit penyakit masyarakat. Lalu membimbing anak muda yang pernah terlibat narkoba, tidak terjerumus kembali.



“Jangan mengucilkan mereka. Makin dikucilkan, mereka akan kembali terjerumus karena mereka tidak pernah nyaman. Carikan media, wahana merangkul anak-anak itu,” sebutnya.


Sementara itu, Anggota DPRD Prov Sumbar Desrio Putra menyambut baik pertemuan dengan tokoh masyarakat dan bundo kanduang Parak Jigarang Kelurahan Anduring.


“Periode pemerintahan sekarang melewati ujian yang berat. Akan tetapi banyak hal yang dicapai. Semua periode pemerintahan memberikan kontribusi. Termasuk pemerintahan saat ini,” ujarnya.




Pada kesempatan tersebut, Syafrial Kani dan Desrio Putra banyak mendapat masukan dan usulan dari warga Parak Jigarang. Salah satunya usulan warga untuk agar Syafrial Kani dan Desrio Putra membantu mewujudkan keinginan mereka, yakni membuat jalan menuju rumah gadang kaum suku Sikumbang.


Menanggapi permohonan tersebut, baik Syafrial Kani maupun Desrio Putra menyatakan siap membantu mewujudkan keinginan warga Parak Jigarang ini.


Tokoh masyarakat Parak Jigarang Joni Putra Sikumbang mengatakan sangat bersyukur dengan kunjungan anggota dewan kota Padang dan Prov Sumbar ini. “Terima kasih pak Desrio dan pak Syafrial Kani, atas kunjungannya. Semoga kunjungan ini membawa manfaat bagi kami warga Parak Jigarang” ujar Joni Putra.


Diakhir acara, Syafrial Kani dan Desrio Putra meninjau rencana jalan menuju rumah gadang kaum suku Sikumbang Parak Jigarang.

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS