Ticker

6/recent/ticker-posts

Pemko Sawahlunto Berikan Pelatihan Kepada Pokdarwis



Sebanyak 40 orang perwakilan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) di Kota Sawahlunto  mengikuti pelatihan pengembangan Desa Wisata di   mercury hotel  Minggu (10/10/2021).


Pelatihan yang diadakan selama tiga hari ini oleh Dinas Pariwisata Kota Sawahlunto ini mengambil tema Peningkatan Kualitas SDM Pengelola Desa Wisata/Pokdarwis Kota Sawahlunto Dalam Mewujudkan Masyarakat Sadar Wisata.


Kepala dinas nova erizon  mengatakan saat membuka pelatihan mengatakan, untuk pengembangan wisata, Pemerintah Kota Sawahlunto  akan menyiapkan infrastruktur jalan guna memudahkan akses wisatawan menuju objek wisata..


"Kita tentu menyiapkan infrastruktur seperti akses jalan, sehingga para wisatawan kita mudah menempuh lokasi, selain itu kita juga membantu promosi, dengan melibatkan media massa  maupun influencer," ujar kadis.


pelatihan ini merupakan salah satu upaya yang dilakukan Pemko Sawahluntomelalui Dinas Pariwisata agar Pokdarwis mampu mengelola kawasan wisata.


"Kita ingin para anggota Pokdarwis selain bisa mengelola kawasan wisata dengan baik, juga mampu menyusun manajemen wisata, sehingga kawasan wisata tersebut dapat berkembang," ujar Kadis.


Ia menambahkan, setelah mengikuti pelatihan para anggota Pokdarwis dapat memberikan pemahaman kepada masyarakat maupun pelaku usaha di objek wisata, untuk dapat memberikan pelayanan dengan baik kepada wisatawan maupun tamu yang berkunjung.


"Terwujudnya Sapta Pesona yakni aman, tertib, bersih, sejuk, indah, ramah dan penuh kenangan merupakan kunci dari keberhasilan pariwisata," pungkas Kadis

#02

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS