Ticker

6/recent/ticker-posts

Hajratul Amanda Siswa MAN 2 Kota Padang Penulis Buku Berjudul "73" Mendapat Penghargaan PT. Zona Media Mandiri




Padang, humas –Hajratul Amanda Siswa MAN 2 Kota Padang menerima penghargaan  dari PT. Zona Media Mandiri. Penghargaan tersebut di berikan atas hasil karyanya dalam menulis buku yang berjudul "73"


Rilis yang di terima Mandupanews Rabu 17/03/21. Melalui piagam dari PT. Zona Media Mandiri No. 0004/ZMM/ZA/II/2021 tertanggal 17 Februari 2021 telah di berikan piagam penghargaan atas dedikasinya dalam penulisan buku


"Di berikan penghargaan kepada Hajratul Amanda sebagai penulis yang berjudul "73"," kata Rian Sutisna direktur PT Zona Media Mandiri melalui keterangannya


Remaja 17 tahun yang kini duduk di kelas XI IPA 4  MAN 2 kota Padang ini merasa bersyukur karena telah berhasil menuntaskan puisi-puisi yang telah di tulisnya sejak 3 tahun lalu sehingga terbit dalam bentuk buku


"Alhamdulillah setelah 3 tahun masuk dalam dunia penulisan terutama menulis puisi/ sajak, akhirnya buku solo pertama saya bisa di terbit. Rasanya sangat bersyukur sekali karena dari dulu sejak pertama kali menemukan bakat ini, keinginan terbesar saya adalah bisa menerbitkan buku dan dapat berbagi dengan orang banyak terutama lingkungan saya," ungkap Hajratul Amanda kepada Mandupanews


Haja, panggilan akrab Hajratul Amanda

menuturkan penghargaan sekaligus penerbitan buku merupakan bonus dalam perjalanan hidupnya menghadirkan karya hasil dedikasinya sehingga bisa terbit


"Naskah puisi sampai ke penerbit karena ketika itu saya mendapat info ada penerbitan buku free biaya apapun melalui penyeleksian. Saya tertarik dan mencoba mengumpulkan semua puisi yang sudah saya buat sebanyak 73. Saya revisi- revisi sedikit kemudian di kirim ke penerbit dan Alhamdulillah terpilih sebagai naskah yang layak untuk di terbitkan" cerita Haja


Buku yang berjudul "73" yang sudah ber- ISBN ini kata Hajratul Amanda terinspirasi dari karya- karya puisi yang di telah di tulisnya sebanyak tujuh puluh tiga


"Judulnya 73 karena jumlah puisi yang ada di dalam buku tersebut 73 judul puisi," ucapnya


Dara cantik kelahiran solok 03 Maret 2004 ini, sudah senang menulis sejak kelas 8 hingga sekarang. Awalnya ia menulis puisi di lembaran- lembaran kosong. Setiap ada waktu luang, Hajratul Amanda menulis di secarik kertas menuangkan semua imajinasi dalam pikirannya hingga menjadi sebuah puisi


"Saya sudah belajar menulis puisi semenjak kelas 8 hingga sekarang," ucap kandidat Osim tahun 2020 ini


Selain menulis buku, shoft kill Hajratul Amanda dalam ajang lomba puisi sudah tidak di ragukan lagi, hal ini di buktikan dengan prestasi yang di perolehnya


" Saya pernah juara 3 membaca puisi 2018 dan juara 1 lomba puisi tahun 2019 tingkat kota Padang" ungkapnya penuh semangat


Kepala MAN 2 Kota Padang H. Akhri Meinhardi mengapresiasi sekaligus bangga atas penghargaan dan kemampuan menulis siswa madrasah


"Di usia yang masih remaja sudah bisa melahirkan buku dan dapat penghargaan lagi, tentunya hal ini sangat baik dan perlu dicontoh oleh siswa-siswi yang lain, kami akan terus mendukung siswa menulis agar terus berkarya, khususnya para penulis yang masih sangat belia seperti Hajratul Amanda ini,” kata Akhri Meinhardi

(ArulDp)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS