Peredaran Petasan dan Kembang Api di Wilkum Polresta Bukittinggi menjelang Natal dan Tahun baru 2025.
Kota Bukittinggi merupakan Kota Wisata yang selalu ramai dikunjungi wisatawan baik lokal maupun turis asing memasuki libur sekolah semua tempat wisata yang ada diKota Bukittinggi penuh dikunjungi oleh wisatawan ada yang berasal dari Pekanbaru, Padang, Jambi, Palembang bahkan ada yang berada diluar Pulau Sumatera.
Mendekati Hari Natal dan Tahun baru 2025 Kota Bukittinggi kebiasaan Masyarakat merayakan Natal dan Tahun Baru 2025 dengan meletuskan Petasan dan Kembang Api.
(24/12/24) Menurut keterangan Anggi Vallen Pemilik Toko Fallen Toys yang merupakan salah satu distributor resmi penjualan dan peredaran kembang api mengatakan bahwa pada umumnya penjualan dan peredaran kembang api di Kota Bukittinggi sudah memiliki izin.
Kasi Humas Polresta Bukitinggi, AKP Diki Satria, S.H. membenarkan untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif di Wilkum Polresta Bukittinggi menjelang Natal dan Tahun baru 2025 Penjualan dan Peredaran petasan dan kembang Api telah diatur dan telah memiliki izin dari Yanmin Ditintelkam Polda Sumbar.
Sehingga pihak Kepolisian dapat meminimalisir peredaran dan penjualan petasan dan kembang api sesuai peruntukannya serta mencegah dari ancaman teror dan radikalisme dari orang yang tidak bertanggung jawab.
Pihak Kepolisian terus melakukan deteksi dini terkait peredaran dan penjualan petasan dan kembang api menjelang Natal dan Tahun Baru 2025 sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilkum Polresta Bukittinggi.
0 Comments