Ticker

6/recent/ticker-posts

PERTI PADANG GELAR FESTIVAL SURAU 2024 : Berbenah dan Bersatu menuju 1 Abad PERTI Untuk Indonesia Emas.

 

Pembukaan Festival Surau dengan pemukulan gendang secara bersama-sama, Jumat (5/7/2024). Foto Kitti


Padang, - Jurnalis Sumbar

Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti) Kota Padang menggelar Festival Surau 2024.Ini dalam rangka perayaan Milad PERTI ke -96 dan tahun baru Islam 1446 H. Kegiatan ini  berlangsung selama tiga hari, mulai pada 5 hingga 7 Juli 2024 yang dilaksanakan kawasan  mesjid Baiturahmah jln By.Pass Padang. 


Milad Perti ke-96 ini mengusung tema ”Berbenah dan Bersatu Menuju Satu Abad PERTI untuk Indonesia Emas” Hal ini sesuai dengan apa yang sudah dilakukan Perti untuk bangsa dan negara menjelang satu abad keberadaannya di Indonesia.


Pembukaan festival surau dibuka oleh kabak Kesra, Jasman. Menurut dia, festival Surau adalah momen istimewa untuk mengekspresikan bakat, memperkuat ukhuwah, dan memeriahkan suasana Kota Padang dengan semangat Islami.


"Saya sangat berharap agar seluruh jamaah Perti dapat berpartisipasi aktif dan menyemarakkan kegiatan ini. Mari kita bersama-sama mewujudkan Festival Surau sebagai ajang yang penuh berkah, mempererat tali silaturahmi, dan menumbuhkan kecintaan kita kepada agama dan bangsa,"ajaknya.


Ketua perti Prof. Salmadanis  mengatakan festival surau ini untuk kedepannya agar terus berlanjut dan cita-cita kita dikabupaten kota, kecamatan, di kelurahan dan dikenagarian kita bangkit surau sesuai dengan model dan rul model sesuai masyarakat kekinian dan dunianya berikut, " ucapnya. 


Kegiatan ini merupakan bagian dari ikhtiar kita bersama untuk mempertegas komitmen keislaman, komitmen kebangsaan, dan komitmen ketarbiyahan," kata Ketua PD Perti  Sumatera Barat Prof. Dr. Sufyarma Marsidin, M. Pd di Padang. 


Event ini dibuka dengan Tabligh Akbar pada 5 Juli pukul 08.00. Tabligh akbar itu menghadirkan Ustad Syamsuddin Nur, yang merupakan seorang da’i nasional dan dikenal dengan acaranya ”Islam itu Indah” yang tayang di salah satu stasiun televisi nasional.


Perti Kota Padang membangkitkan kembali batang tarandam melalui festival surau. Karena kehidupan masyarakat Minangkabau bermula dari surau. Festival surau ini diharapkan dapat memicu pergerakan aktivis surau. 


Dalam rangkaian kegiatan Festival Surau 2024, ada berbagai perlombaan menarik akan diadakan di antaranya, lomba Qasidah Rebana, lomba Shalawat Kreasi Remaja/Pemuda, lomba Cerdas Cermat Mahasiswa dan lomba Da'i Cilik.


H. Fadli Amran Datuk Paduko Malano selaku pembina berinisiasi untuk yang pertama menyelenggarakan festival surau. Karena kegiatan ini membangkitkàn marwah surau. Perti lahir dari Nagari Candung pada 5 Mei 1928.


“Rangkaian kegiatan Festival Surau yang disiapkan panitia Milad Perti ini tidak hanya menjadi ajang perayaan, tapi juga wadah untuk menampilkan berbagai kegiatan religius dan budaya yang dapat memperkaya nilai-nilai keislaman di tengah masyarakat,” jelas Fadly Amran.


Setelah itu, acara dilanjutkan dengan berbagai kegiatan lomba yang tentu disertai dengan berbagai macam hadiah untuk para juara lomba,” tambah Fadly Amran yang juga akan maju sebagai calon Wali Kota Padang.


"Tujuan penting perayaan Milad ini adalah bagaimana mendekatkan kembali syiar Islam kepada generasi muda melalui kegiatan seni dan keagamaan. Jadi dengan menggali minat dan bakat anak-anak kita, mereka akan terus berkarya dan berprestasi tanpa harus meninggalkan esensi Islam sebagai kayakinan mereka,” pungkasnya. (Kitti)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS