Ticker

6/recent/ticker-posts

Interpretasi Nilai nilai Persaudaraan Orang Minangkabau yang terdapat pada lirik lagu “ Tungkek Mambaok Rabah yang dinyanyikan oleh Fauzana



Opini : Fikri Nabilh Mahasiswa Antropologi UNAND

 

Lagu dengan judul “Tungkek Mambaok Rabah” merupakan lagu daerah asal Minangkabau yang berkisah tentang bagaimana cerminan hubungan persaudaraan  kakak beradik di Minangkabau yang tampak dalam realitas sosial. Dirilis pada 16 Februari 2023,  Lagu ini ditulis oleh Jaisky dan dinyanyikan oleh penyanyi asal Minangkabau yang juga sudah dikenal cukup luas, yakni Fauzana. Diproduksi oleh SKY Musik Digital dan yang menjadi arrangernya adalah Decky Ryan. Pada awal tahun 2023 lagu ini telah viral dan didengarkan oleh banyak orang  pada platform youtube, tiktok dan lainnya



Nilai nilai sosial budaya bisa diamati dari berbagai hal, salah satu media-nya yakni bisa diamati dari sebuah lagu. Lagu daerah yang dinyanyikan oleh fauzana ini kurang lebih menggambarkan bagaimana nilai nilai persaudaraan orang Minangkabau tergambar dalam lirik lirik lagu yang dinyanyikan olehnya

Lirik Lagu

Verse 1

Dakek caliak mancaliak

Jauah jalang man jalang

Sakik basilau sanang bahambauan

Baitulah badunsanak jo basudaro...

Baitulah badunsanak jo basudaro

Nilai yang terkandung dalam lirik pada  bagian ini yakni nilai kepedulian, dan pemahaman tentang  pentingnya  menjaga sebuah hubungan. Menerangkan bahwasanya jika ada saudara yang sakit harus diperhatikan dan jika ada saudara yang mendapatkan berkah atau rezeki, saudara yang lain harus juga memberitahukan supaya bisa senang atau Bahagia bersama. Arahan untuk saling bersilaturahim juga terdapat pada lirik ini, berlaku jika sudah tidak setempat tinggal dengan saudara.

 

Verse 2

Cabiak cabiak sibulu ayam

Takadang rapek kadang maranggang

Ketek salapiak sakatiduran..gadang baiyo dlm rundingan

Bakakak jo baradiak..dakek mangko ka berang

Bakakak jo baradiak..jauh mangko ka sayang..

Pada verse kedua menggambarkan hubungan umum yang kerap kali dialami oleh kakak beradik.  Terkadang dekat namun terkadang juga jauh. Selain itu pada verse ini juga menggambarkan kondisi semasa kecil yang satu tempat tidur  memiliki makna selalu Bersama dan Ketika dewasa harapannya kakak beradik itu Bersatu dan saling membantu dalam rundingan (suatu persoalan yang dihadapi satu sama lain)

 

Reef...

Bagumam galak kutiko lai

Di nan tido kok dapek samo manangih

Tanyo batanyo nasib ka mujua

Ringan dijinjiang barek dipikua

 

Antah ko Tungkek mambao rabah

Tunggak tuo tampak baransua guyah

Daulu pai sairiang jalan..

Kini pulang raso basimpang

Bagian reff menampilkan bagaimana nilai nilai persaudaraan itu muncul dalam hubungan kakak beradik orang Minangkabau. Sama sama Bahagia jika mendapatkan kondisi yang bagus dan sama sama bersedih Ketika mendapatkan kondisi yang tidak baik. pada lirik diatas dijelaskan jika kondisi ideal tersebut tidak lagi terlaksana. Lirik  tunggak tuo tampak baransuo guyah menggambarkan bahwasanya nilai nilai lama yang telah dibangun untuk menjalin hubungan tersebut sudah mulai pudar

 

Bridge

Iyo baiyo basudaro..

Samo manjago sarumah tuo

Salamo hiduik roda baputa

Nan ka nasib tantu batuka.

Menuangkan harapan untuk saling Bersatu, dan Bersama untuk hubungan persaudaraan kakak beradik. Pada lirik terakhir menjelaskan tentang kepercayaan kepada nasib yang akan terus berganti, pemahaman bahwasanya nasib itu tidak statis.

Terdapat dua nilai utama yang menjaga hubungan kakak beradik orang Minangkbau yang tertuang dalam lagu “tungkek mambaok rabah” karya Jaisky, pertama yakni nilai kepedulian. yang mengajarkan bahwasanya rasa peduli satu sama lain itu harus dimiliki  oleh orang yang memiliki hubungan kakak beradik. Yang kedua yakni nilai kebersamaan, orang yang bersaudara adik kakak harus saling bantu membantu apakah itu dalam keadaan sulit maupun senang.

Menjaga silaturahim merupakan salah satu Langkah yang penting untuk menjaga hubungan persaudaraan. Di dalam lirik  lagu ini juga dijelaskan meskipun dalam tataran normatif hubungan yang baik tidak selalu ada, namun sebagai saudara harus tetap Bersatu karna dimasa yang akan datang terkait dengan nasib tidak ada yang tau.  Seorang  saudaralah orang yang paling dekat dan bisa diharapkan jika terjadi suatu hal yang buruk.

 

 

 

 


Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS