Ticker

6/recent/ticker-posts

MAHASISWA KKN TEMATIK UNAND SULAP AREA SEMAK BELUKAR MENJADI TAMAN DI NAGARI SUKUCUA BARAT KORONG ALAHAN TABEK, KABUPATEN PADANG PARIAMAN

 


MAHASISWA KKN TEMATIK UNAND SULAP AREA SEMAK BELUKAR MENJADI TAMAN DI NAGARI SUKUCUA BARAT KORONG ALAHAN TABEK, KABUPATEN PADANG PARIAMAN

Nagari Sikucua Barat berada di Kecamatan V Koto Kampung Dalam, Kabupaten Padang Pariaman, Provinsi Sumatera Barat dengan luas Nagari 8,1 kilometer persegi. Nagari Sikucua Barat terdiri dari 7 korong yakni, Korong Patamuan, Korong Alahan Tabek, Korong Koto Padang, Korong Koto Panjang, Korong Aie Sonsang Durian Angik, Korong Toboh Marunggai, dan Korong Toboh. Sikucua barat khususnya Korong Alahan Tabek memiliki pemandangan yang asri yang didominasi oleh area perkebunan Kelapa, Pinang, dan persawahan di sepanjang jalannya. Tepat pada sekitar area kantor wali Korong Alahan Tabek, Sikucua Barat kami mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) melihat adanya potensi apabila di bangun sebuah taman pada area tersebut.

 Pembuatan taman dipilih agar dapat menambah nilai keindahan atau nilai estetika kantor Wali Nagari Korong Alahan Tabek serta memanfaatkan area semak belukar yang disulap menjadi taman dengan harapan taman ini dapat menjadi daya tarik tersendiri bagi Korong Alahan Tabek itu sendiri. Selain itu Taman Nagari ini merupakan suatu gerakan yang berfokus pada pembangunan taman yang sudah ada sebelumnya namun tidak lagi terawat dan sudah menjadi semak belukar. Disamping fungsi dari taman ini untuk menambah nilai estetika dan menjadi daya tarik, tujuan dari pembuatan taman ini untuk menata kembali lingkungan sekitar area kantor walinagari Korong Alahan Tabek dan menciptakan lingkungan yang bersih, nyaman dan asri bagi warga sekitar.

 Pembuatan Taman Nagari ini membutuhkan waktu 3 hari yang dimulai sejak tanggal 5 Februari sampai dengan 8 Februari 2024. Dalam pembuatan taman ini kami mahasiswa KKN Tematik Unand saling bergotong royong dalam pengerjaannya. Tak ketinggalan pemuda serta masyarakat setempat ikut serta dalam membantu agar terciptanya Taman Nagari ini. Berbagai jenis tanaman yang di tanam didalam area taman ini umumnya meliputi tanaman obat seperti lidah buaya serta tanaman hias seperti keladi dan bunga Sri Rezeki (Aqlonema).

 Taman Nagari ini di resmikan langsung oleh Walinagari Sikucua Barat bapak Ir. Firman Suheri, M.M. pada tanggal 11 Februari 2024 dan juga disaksikan oleh warga setempat serta seluruh mahasiswa KKN Sikucua Barat Korong Alahan Tabek. Diharapkan dengan adanya taman ini dapat menambah keindahan kantor walinagari serta dapat meningkatkan inovasi masyarakat dalam menambahkan tanaman obat ke area taman Nagari ini.


Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS