Perbanyak
tanaman paliasa di kota padang sebagai kandidat tanaman obat baru di sumatera
barat
Tanaman
paliasa merupakan sebuah tanaman
tropis yang tersebar luas di kepualauan Indonesia dan sering digunakan sebagai
pengobatan tradisional. Kegunaan Daun paliasa banyak digunakan
masyarakat sulawesi selatan untuk mengobati penyakit kuning dan hepatitis.
Selain itu, daun paliasa memiliki beberapa potensi farmakologis, terutama
sebagai antidiabetes, antioksidan dan antikanker. hal ini telah dibuktikan
dengan penelitian-penelitain yang menunjukan bahwa secara empiris tanaman
paliasa tersebut memiliki manfaat yang sangat banyak seperti di atas. Biasanya
masyarakat Sulawesi dan bugis memanfaatkan daun paliasa ini dengan cara meminum
air rebusan daun paliasa. Hal ini telah lama dilakukan oleh Masyarakat
tersebut. Namun sayangnya, tanaman ini jarang atau sulit ditemukan di kota
padang. Seperti yang dialami oleh TIM PKM RE Departemen Biologi Universitas
Andalas
PKM
merupakan kegiatan untuk meningkatkan mutu peserta didik di perguruan tinggi
agar kelak dapat menjadi anggota Masyarakat yang memiliki kemampuan akademis
dan professional. Dari PKM diharapkan mahasiswa nantinya dapat menerapkan dan
menyebarkan ilmu serta memperkaya budaya nasional. Dalam rangka kelulusan PKM pendanaan, Tim PKM
RE Universitas Andalas departemen Biologi menjadikan daun paliasa sebagai objek
penelitian. PKM ini diketuai
Angga Kurnia Illahi yang beranggotakan Afdhal Raihan, Elzam Naufal Zulfikri,
M.Hamdi Ibrahim dan Reziq Marchelino dan dengan dosen pembimbing Dr. Rita
Maliza. Tim PKM RE ini disebut Tim Paliasa
yang mengangkat judul "Potensi Ekstrak Daun Paliasa (Kleinhovia hospita
L.) sebagai Agen Perbaikan Kualitas Sperma yang Rusak Akibat Obat Colitis Sulfasalazine".
Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangbiakan Paliasa dengan melakukan
penanaman awal di sekitaran Universitas Andalas sebanyak 7 bibit yang
dilakukan, Senin, 14 agustus 2023.
Tim
ini melakukan penelitain dengan latar belakang banyak nya efek samping yang
dimunculkan oleh obat kimia salah satu nya membuat kualitas sperma menurun
sehingga tim paliasa mencari solusi untuk hal itu dengan memanfaatkan ekstrak
daun paliasa sebagi agen perbaikan kualitas sperma. Tim PKM ini akan
membuktikan bahwa tanaman paliasa memiliki banyak manfaat yang harus di teliti
secara riset. Harapannya setelah ini Masyarakat dapat memanfaatkan daun palais
aini sebagai tanaman obat karena lebih aman digunakan dibandingkan obat kimia.
Serta Masyarakat dapat melakukan perbanyakan tanaman ini di kota padang.
0 Comments