Ticker

6/recent/ticker-posts

Ances Kurniawan : Kita Dukung Sepenuhnya Pembenahan Terminal Anak Air

 



Kadishub Kota Padang, Ances Kurniawan mengatakan meskipun Terminal Anak Aia tidak berada di bawah kewenangan pihaknya, akan tetapi tetap akan memberikan dukungan penuh dalam pembenahan terminal tersebut. Sebab, ia menyadari peningkatan kualitas dan fasilitas terminal akan memberikan dampak positif bagi pengguna jasa transportasi dan pariwisata Kota Padang.


Hal tersebut dikatakan  Ances Kurniawan solution Dari laman Sinyalnews.com, di ruang kerjanya, Rabu (7/6/2023)


“Meskipun Terminal Anak Aia ini berada di Padang, tapi kewenangannya berada di Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah III Sumbar, itu kementerian yang punya. Anggaran, perencanaan dan program itu dilakukan sepenuhnya oleh kementerian melalui BPTD,” kata Ances.


Ances berharap pembangunan itu dapat dilaksanakan sehingga Kota Padang akan memiliki terminal yang dilengkapi fasilitas modern dan setara dengan bandara.

Upaya ini diharapkan berjalan dengan cepat, untuk meningkatkan kenyamanan dan kepuasan pengguna jasa transportasi umum.

“Kita sangat mendukung, karena kita juga yang akan menerima manfaat dari pembangunan atau pun pembenahan ini. Semoga ini bisa segera terealisasi dan kita punya terminal dengan fasilitas setara bandara,” katanya.



Seperti diketahui, Terminal Anak Aia, yang terletak di Koto Tangah, Kota Padang, merupakan salah satu terminal penting yang menghubungkan perjalanan bus antarkota dan antarprovinsi. Meski berperan penting dalam mobilitas masyarakat, terminal ini belum sepenuhnya memenuhi standar kenyamanan dan fasilitas yang dibutuhkan oleh penumpang.



Kemenhub telah menganggarkan Rp5,7 triliun untuk revitalisasi dan pembangunan terminal tipe A di Jawa dan luar Jawa, termasuk di Kota Padang. Pembangunan/revitalisasi akan mengusung konsep mix use, menjadikan terminal memiliki tiga fungsi utama. Meliputi sebagai tempat naik turun penumpang, pendorong serta penggerak perekonomian daerah dan juga sebagai pusat kegiatan sosial, seni dan budaya.


Melalui konsep tersebut, Menhub Budi Karya Sumadi menyebutkan bahwa terminal tipe A di Jawa dan luar Jawa bakal senyaman di bandara, karena dilengkapi sejumlah fasilitas seperti area komersial bagi UMKM, kuliner, pelayanan publik, hotel, tempat belanja, ruang serbaguna, dan lainnya.


(Marlim)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS