Ticker

6/recent/ticker-posts

JOHN KENEDY AZIZ TERPILIH KETUA UMUM PKDP PERIODE 2023-2028


 JOHN KENEDY AZIZ 

Padang, - Jurnalis Sumbar

John Kenedy Aziz terpilih sebagai Ketua Umum Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) dalam Musyawarah Besar (MUBES) VI yang digelar di hotel Truntum Padang pada Kamis (02/3/2023) pemilihan ini sempat tegang antar kedua kubu pendukung calon.


"Saya melihat bahwa dalam musyawarah ini begitu dinamis, hangat tapi tetap menjaga kesulitan di PKDP. 

Dan bersyukur bahwa musyawarah ini yang begitu hebat akhirnya bisa menuntaskan makna musyawarah yaitu dengan terpilihnya seorang ketua umum, " ucapnya. 


PKDP harus profesional, mandiri, bermanfaat untuk anggota dan bermatabat. Organisasi sosial ini, saya tidak akan membawa PKDP kerarah politik," ujar John Kenedy Aziz anggota DPR RI.


John Kenedy mengucapkan terima kasih kepada Dr. Markoni yang berlapang dada, dan disinilah kebesaran PKDP. Juga terima kasih pada panitia penyelenggara, para sesepuh dewan pembina, dewan penasehat, dewan penyantun dan seluruh peserta mubes yang hadir. Ia mengajak semua unsur PKDP agar bersatu demi kemajuan PKDP. 


Tidak ada yang kalah dan menang, yang menang itu PKDP. Terima kasih atas jiwa besar yang telah ditunjukkan oleh bapak Markoni, "ujar politisi Golkar tersebut. 


Saya tidak akan membedakan siapa pendukung dan bukan pendukung. Kami akan bentuk pengurus PKDP dengan cara musyawarah berdasarkan kemampuan, " sambung politisi dari Piaman, Sungai Garingging.Selanjutnya dibentuk tim formatur yang akan menyusun struktur pengurus. 


PKDP banyak yang berpotensi, banyak yang hebat, artinya perlu diakomodir mengenai SDM maupun dari hal-hal materi dan sebagainya. Bukan pemenang siapa-siapa, tetap ini adalah kemenangan dari PKDP secara bersama.


Selanjutnnya John Kenedy menambahkan, saya berharap jumlah PKDP akan menjadi banyak, sekarang anggota PKDP dari 38 provinsi yang sudah bergabung sebanyak 20 provinsi, kami target kan nantinya dalam 1 tahun ada 3 provinsi yang akan dilantik. Anggota PKDP sampai berpencar ke luar negri seperti Australia, Los Angeles dan negara lain, karena PKDP ini berharap bisa bersinergi dengan sifat bergotong royong, saling membantu satu sama lainnya," ungkap John Kenedy.


Semua PKDP yang hadir pada saat ini kurang lebih 220 orang yang tersebar di seluruh provinsi yang ada di Indonesia, saya sudah menjanjikan kepengurusan ini akan kami susun secara baik, secara objektif dan Insya Allah kita akan dilantik setelah lebaran sekitar bulan Mei atau bulan Juni 2023. Papar John Kenedy mengakhiri. (Kitti)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS