Kepala BPAKHM UNP Terima Kunjungan Madrasah Aliyah Al Hasanah dan SMA IT Al Hasanah Bengkulu - Jurnalis Sumbar | Portal Berita

Breaking

" Dewan Komisaris PT.Piliang intermaya Media Beserta Wartawan/ i JurnalisSumbar mengucapkan " Selamat Ramadhan 1447 | 2026"

Tuesday, November 1, 2022

Kepala BPAKHM UNP Terima Kunjungan Madrasah Aliyah Al Hasanah dan SMA IT Al Hasanah Bengkulu



Padang-- Universitas Negeri Padang (UNP) kembali menerima kunjungan siswa/siswi dari Madrasah Aliyah Al Hasanah dan SMA IT Al Hasanah Bengkulu. Kunjungan study ini menghadirkan sebanyak 250 siswa dan 10 majelis guru bertempat di Aula Fakultas Ilmu Pendidikan, senin (31/10)


Rombongan kunjungan Madrasah Aliyah Al Hasanah Bengkulu dan SMA IT Al Hasanah  diterima oleh Kepala Biro Perencanaan, Administrasi, Kerjasama dan Humas (BPAKHM), Afriva Khaidir, SH., M.Hum., MAPA., Ph.D.  dan tim Humas UNP. 


Dalam sambutannya, Kepala Madrasah Aliyah Al Hasanah Bengkulu, Deri Fachri Hasyimi, S.Pi. menyampaikan bahwa kunjungan ini merupakan program sekolah untuk menggali informasi mengenai seputaran penerimaan mahasiswa baru sehingga para siswa dapat melihat dan lebih yakin dalam mempersiapkan bekal untuk masuk perguruan tinggi. 


Kepala BPAKHM menyambut baik kunjungan para siswa dan guru pendamping. Kepala Biro Perencanaan dalam kunjungan ini juga sebagai pemateri yang memaparkan informasi penerimaan mahasiswa baru, dan segala yang dapat menjadi referensi para siswa dan guru untuk melanjutkan ke perguruan tinggi khususnya di Universitas Negeri Padang. Selain itu, ia juga menyampaikan informasi terkait profil dan keunggulan-keunggulan Universitas Negeri Padang di masing-masing kampus. (HuP)

No comments:

Post a Comment

Kota Padang



"Prakiraan Cuaca Sabtu 24 Januari 2026"




"BOFET HARAPAN PERI"



SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS