Padang, www.jurnalissumbar.com--Rektor Universitas Bung Hatta Prof. Dr. Niki Lukviarman SE, Akt, MBA, CA secara resmi melantik dua dekan dil lingkungan Universitas Bung Hatta yaitu Dekan Fakutas Ekonomi dan Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan yang baru untuk masa jabatan 2017-2021 yang dilaksanakan di Aula Balirung Caraka Gedung B Kampus Proklamator I Universitas Bung Hatta, Rabu (0103/2017).
Dr. Listiana Sri Mulatsih, S.E.,M.Si terpilih menjadi Dekan Fakutas Ekonomi baru menggantikan Yuhelmi, SE, MM yang telah habis masa jabatannya. Kemudian I Nengah Tela, ST,.M.Sc terpilih menjadi Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan baru menggantikan Ir. Hendri Warman, MSCE yang juga telah habis masa jabatannya.
Turut hadir dalam pelantikan ini Wakil Rektor I, Wakil Rektor II, Kepala Biro, Dekan Di Lingkungan Universitas Bung Hatta, Dosen, Tenaga Kependidikan dan kelembaggan mahasiswa di Fakultas Ekonomi dan Fakutas Teknik Sipil dan Perencanaan Universitas Bung Hatta.
Rektor Universitas Bung Hatta menyampaikan akan ada berbagai macam pekerjaan yang telah menunggu bagi dekan yang baru dilantik ini. Universitas terus mendukung program kerja dan target yang telah ditetapkan oleh tiap dekan di fakutasnya masing-masing. Misalnya pembenahan pada program studi dan percepatan peningkatan akreditasi A. hal ini seiring dengan diperolehny Akreditas Insitusi Perguruan Tinggi (AIPT) Univesitas Bung Hatta.
“Sesuai arahan Badan Pembina dan Pengurus Yayasan Pendidikan Bung Hatta untuk terus mengembangkan tiap program studi yang ada yang disesuaikan dengan kebutuhan di masyarakat. Di samping itu juga program studi harus terus mengembangkan kompetensinya serta meningkatkan mutu dan kualitanya agar dapat bersaing di era globalisasi ini,” sebutnya.
Niki juga mengucapkan terima kasih kepada Dekan Fakutas Ekonomi dan Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan periode sebelumnya yang terus berkomitmen meningkatkan mutu pembelajaran dan memberikan kontribusi bagi kemajuan universitas.
“Selamat bekerja untuk dekan yang baru, mari kita menjalankannya tugasnya secara sistematis dan terarah agar target yang diinginkan dapat dicapai secara optimal. Semuanya itu untuk kepentingan dan kemajuan universitas yang lebih baik kedepannya,” ungkapnya
Menyambung sambutan rektor, I Nengah Tela selaku dekan yang baru dilantik menyatakan siap untuk melanjutkan program yang terbengkalai selama ini yakni mempersiapkan jurusan Prodi menjadi akreditasi A karena selama ini masih B.
Tapi khusus untuk Prodi arsitektur, dan teknik sipil, akan kita upayakan tahun 2017 ini, terakreditasi A karena syarat-sayaratnyapun sudah dipersiapkan. Ujar Nengah
Beliau menyebutkan, bahwa fakultas teknik sipil dan perencanaan memiliki empat Prodi yakni Prodi Arsitektur, prodi Teknik Sipil dan Prodi Teknik Perencanaan Wilayah Kota.
Terutama bagi Prodi teknik ekonomi kontruksi sebagai Prodi yang baru dan hanya ada di Indonesia, prodi ini sudah diijon atau ditawarkan lulusannya untuk dapat bekerja di instansi dan BUMN lainnya di Jakarta.
Untuk mempersiapkan kampus Universitas bung hatta menjadi kawasan wisata pantai Padang, ckeluarga besar Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan siap untuk mendukung perencanaan dan pengembagan kota,: ujarnya ( falsanar )
0 Comments