Ticker

6/recent/ticker-posts

Faktor Internal Pengaruhi Keberhasilan Siswa, Ini Pesan Kepala MAN 2 Padang ,



 Kepala MAN 2 Padang 


Padang, Jurnalissumbar 


Kepala MAN 2 Kota Padang, Akhri Meinhardi mengatakan bahwa keberhasilan meraih nilai akademis terbaik bagi siswa lebih ditentukan oleh faktor internal dan eksternal.


Hal tersebut disampaikan, Akhri Meinhardi dihadapan 1.420 siswa MAN 2 Padang saat memimpin apel pagi awal Proses Belajar Mengajar (PBM) semester genap tahun pelajaran 2022/2023, Senin (02/01/2023) dilapangan basket madrasah tersebut.


Artinya, kata Akhri Meinhardi, untuk bisa mendapatkan prestasi akademis dan bidang lainnya siswa membutuhkan dukungan secara internal maupun eksternal termasuk adanya fasilitas pendukung kegiatan pembelajaran di madrasah.


"Kalau lokal bersih, rapi dan wangi yang akan menikmati ananda semua, sampah dalam laci, kipas angin berdebu, meja dicoret dan WC yang tidak disiram, hal itu juga berpengaruh terhadap keberhasilan ananda," kata Akhri Meinhardi.


Dia mengajak siswa untuk lebih peduli dan melek terhadap lingkungan madrasah. Kepedulian itu mencerminkan sikap siswa yang patuh terhadap aturan.


"Pahami dan laksanakan aturan dengan baik, guru sifatnya memberi support, mencetak, membimbing dan membina karakter. Kewajiban kami bagaimana menjadikan ananda orang hebat yang berkarakter baik," Imbuhnya.


Disamping itu, ia juga mengingatkan siswa kelas XII dan XI untuk lebih fokus mempersiapkan diri mengikuti agenda-agenda yang telah ditetapkan madrasah.


"Untuk kelas XII fokus PTN, menyiapkan Karya tulis Ilmiah (KTI), kompre Tahfiz, sholat jenazah dan khotbah, sedangkan bagi kelas XI fokus untuk studi kampus yang bertujuan melihat dan meninjau kondisi PTN pavorite di Indonesia," pungkasnya. (ArulDp)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS