Ticker

6/recent/ticker-posts

Tim Pengabdian FBS UNP Latih Kemampuan Guru Prakarya di Agam Timur


Tim dosen yang berjumlah empat orang dosen Jurusan Seni Rupa FBS Universitas Negeri Padang mengadakan pengabdian kepada masyarakat pada guru-guru prakarya SMP/MTs. Agam Timur bertempat di SMPN 1 Ampek Angkek Kabupaten Agam.


Demikian disampaikan oleh Drs. Irwan, M.Sn. Ketua Pelaksana kegiatan pengabdian kepada wartawan melalui pesawat telepon.

Kegiatan dilaksanakan mulai tanggal 26 September dan berakhir tanggal 3 Oktober 2020, dengan peserta sebanyak 9 orang, mewakili guru-guru prakarya SMP Agam Timur. Tim pelaksana terdiri dari Drs. Irwan, M.Sn., Dra. Ernis, M.Pd., Drs. Syafei, M.Ag. dan Drs. Suib Awrus, M.Pd.," jelas Drs. Irwan, M.Sn.


Menurut Ketua Pelaksana Drs. Irwan, M.Sn., tujuan kegiatan pengabdian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan guru-guru Prakarya SMP/MTs. Agam Timur dalam pembelajaran kerajinan. Selain itu menurutnya, dalam kegiatan ini guru-guru diperkenalkan dengan berbagai teknik kerajinan dari serat, antara lain teknik simpul (makrame), teknik anyam dan teknik tempel.


Menurut ketua MGMP Prakarya SMP/MTs. Agam Timur Sismelita, S.Pd., materi yang diberikan oleh dosen-dosen dari jurusan seni rupa sangat bermanfaat sekali bagi guru-guru karena pada umumnya guru-guru kurang menguasai materi kerajinan, sementara materi ini sudah ditetapkan untuk dipelajari peserta didik.


"Di antara faktor yang menyebabkan ketidakmampuan guru dalam materi kerajinan adalah karena (1) pada umumnya guru-guru yang mengajar prakarya tidak berlatar belakang pendidikan seni rupa/kerajinan, (2) pada umumnya guru-guru tidak memiliki referensi yang cukup tentang kerajinan khususnya materi yang ada dalam kurikulum dan (3) pada umumnya guru-guru prakarya belum pernah mengikuti pelatihan-pelatihan tentang kerajinan," jelas Sismelita, S.Pd.

Lebih lanjut menurut Sismelita, S.Pd., dengan adanya pelatihan tentang materi kerajinan bagi-guru-guru prakarya, maka permasalahan dalam pembelajaran Prakarya materi kerajinan di SMP/MTs. Agam Timur dapat teratasi. (ET)

Post a Comment

0 Comments


SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS